Senin, 04 Oktober 2010

Why Allah

Kali ini aku kalah

Kalah dengan mau ku

Kalah dengan semangat ku

Kalah dengan asaku sendiri

Apa-apa yang kulakukan sudah kehilangan arah nya

Sekarang apa tujuannya

Aku sempat menyangka kalau Allah memberikan apa yang ku inginkan

Ternyata tidak

Allah hanya memberikan apa yang kubutuhkan

Akhirnya aku sendiri yang kalah

Kehilangan arah

Sekarang kaki ini bebas ingin melangkah kemana saja

Dimana tujuanmu oh kaki dan hati

Apa yang terjadi bak terjangan banyolan mimpi

Keadaan seolah mentertawakan ku

Why Allah

Why Allah

Aku tak mau tak punya arah seperti ini

Selalu meminta denganMu pun ku sudah malu

Terlalu banyak rasanya

Tapi kemana lagi aku harus mengadukan apa yang hati ini maksud

Please Allah, Help me

Tunjukkan lagi arah itu

1 komentar:

  1. teruslah berjalan..
    liat apa yang ada didepan..
    teruslah berjalan..
    jangan sampai kau kehilangan tujuan..

    ada kalanya kita harus membelokkan arah jalan..
    ada kalanya kita harus berhenti dari satu tujuan..
    bahkan kehilangan keduanya dan hidup tanpa haluan..

    haruskah melepaskan harapan??
    mengorbankan semua kebahagiaan??
    hanya demi arah yang belum pasti sebuah keabadian..

    keluarkan semua jeritan..
    hilangkan semua himpitan..

    yakinlah satu hal,,
    Allah menyiapkan yang terbaik tanpa harus disoal..

    SEMANGAT SEMANGATT !! ^_____^

    BalasHapus